Pemerintah Jadikan Mobil Listrik Semakin Murah, Begini Apresiasi Dari Wakil Ketua MPR

Wakil Ketua MPR, Fadel Muhammad. Foto : (Istimewa).

rajawalionline – Upaya Pemerintah di dalam menjadikan harga mobil listrik semakin murah mendapat apresiasi dan dukungan dari
Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Republik Indonesia (RI) Fadel Muhammad.

“ Saya sangat mendukung upaya Pemerintah di dalam meng-affordable-kan harga mobil listrik. Hal ini tentu saja merupakan upaya yang baik agar masyarakat Indonesia dapat membeli dan menggunakan mobil listrik kedepannya,” tuturnya dalam keterangan tertulis di Jakarta, (8/6/2022).

Read More
Mobil Listrik. Foto : (Istimewa).

Menurut Fadel, membuat harga mobil listrik menjadi murah bukanlah upaya yang mudah. Meskipun demikian, ia optimis bahwa seluruh masyarakat Indonesia nantinya akan dapat menikmati mengendarai mobil listrik.

“Upaya membuat harga mobil listrik ini affordable memang tidak gampang. Tapi, saya optimis harganya nanti bisa terjangkau untuk seluruh elemen masyarakat. Kenapa? Karena seiring berkembangnya teknologi nantinya dapat menekan production cost. Apalagi sekarang ini, kita sedang membangun ekosistem mobil listrik. Perlahan tapi pasti, kita bisa mencapai itu,” jelasnya.

Fadel Muhammad mengapresiasi langkah Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang telah meresmikan pembangunan industri baterai listrik terintegrasi di Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB), Kabupaten Batang, Jawa Tengah, hari ini Rabu, (8/6/2022).

“Hari ini, Bapak Presiden Jokowi meresmikan pembangunan industri baterai listrik terintegrasi di Kawasan Industri Terpadu Batang, Jawa Tengah. Beliau menyampaikan bahwa ini adalah investasi pertama di dunia yang mengintegrasikan produksi kendaraan listrik dari hulu sampai hilir. Saya sangat mengapresiasi langkah Pemerintah, Bapak Presiden Jokowi, yang sangat serius di dalam mengembangkan ekosistem mobil listrik Tanah Air. Insya Allah, ini dapat menggerakkan roda perekonomian nasional, daerah, dan masyarakat,” tandasnya.

(Red)

Related posts